Selepas bepergian, sebagian dari kita akan menyibukkan diri menonton foto2 yang kita hasilkan selama bepergian. Bahkan, beberapa orang ga perlu menunggu pulang dari bepergian itu; setelah foto dijepret, para gadis pelor sobat mbolangku langsung mengerumuni kamera Ranz untuk melihat hasilnya, lol. Jika ada yang dirasa kurang "sreg" mereka akan meminta Ranz mengulang atau memotret mereka kembali, lol.
Aku engga; cuma ketawa2 saja melihat mereka rebutan nonton hasil jepretan potogawer pribadiku itu. Bukan karena aku tidak penasaran, tapi ada rasa enggan melihat "perkembangan"ku, lol. Satu kali Ranz memuji hasil jepretannya sendiri saat menyodorkan hasil jepretannya kepadaku,
"Fotoku bagus kan?" Entah dia sebenarnya bertanya untuk memastikan diri atau pamer 😛😛😛
Kadang aku cuek, hanya menjawab, "iyalaaah, kamu kok." sambil menatap kameranya sesaat. Di saat lain, aku serius memandang hasil foto, trus komplen, "akan lebih bagus lagi kalau kamu bisa bikin aku nampak langsing di foto." 🤭🤭🤭
Ranz langsung uring2an, "itu deritamuuu!" protesnya 😓😛🤣
Jangan bilang2 ya, ratusan foto hasil jepretan Ranz kadang cuma menuh2in harddisk, karena paling hanya kulihat sekilas. 😜😜😜
You know what akibatnya?
Yang aku ingat tentang diriku ini ya penampilanku 7 tahun yang lalu (FYI, angka 7 kupilih random yaaa, lol) yang masih (lebih) muda dibanding sekarang, yang masih nampak seperti "seseembak" (masih dipanggil "mbak" dimana2) bukan "seseibu" yang dipanggil "ibu" dimana2 😓😓😓 apalagi kawan dolanku kan masih berusia duapuluhan, kecuali Ranz, lol. Eh, Ranz pun mengira usianya baru 25 tahun, lol.
Jika aku sering cuek dengan foto hasil jepretan Ranz, jadi aku suka "lupa umur"ku berapa, lol, what I look like now, lol, mungkin akan beda jika di kamarku ada kaca yang bisa kupakai mengaca setiap hari. Sebelum pandemi, saat masih #workfromoffice aku kadang melihat penampilan diri sekilas di kaca yang dipasang di kantor.
N. B.:
Fotoku dengan Angie Pitaloka tahun lalu, di satu destinasi wisata di Ungaran dijepret oleh Ranz.
Pertanyaan (ga ada hadiah buat yang njawab 🤣🤣🤣):
Ada berapa "lol" di kepsyen ini? 🤭🤭🤭
PT56 06-August-2020
No comments:
Post a Comment